Fraksi PKS Kuningan – Dalam upaya serius untuk mengatasi permasalahan stunting yang masih menjadi tantangan kesehatan di Kabupaten Kuningan, Komisi IV DPRD Kabupaten Kuningan mengadakan Kunjungan Daerah Dapil (KDD) di Puskesmas Cigandamekar. Wakil Ketua Komisi IV, Yaya, S.E., didampingi oleh Hj. Siti Mahmudah, M.Pd., selaku anggota Komisi IV, hadir langsung di lapangan untuk memantau data dan upaya penanganan stunting di wilayah tersebut.
Kegiatan ini melibatkan kerjasama erat antara Komisi IV DPRD Kuningan dengan Dinas Kesehatan, Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan, dan Perlindungan Anak (DPPKBP3A), serta tim medis Puskesmas Cigandamekar. Kunjungan ini bertujuan untuk memastikan bahwa data terkait stunting di Kabupaten Kuningan akurat dan terkini, sekaligus memonitor berbagai program intervensi yang telah dilaksanakan dalam upaya menurunkan angka stunting.
Menurut Yaya, S.E., penanganan stunting memerlukan perhatian khusus dan dukungan dari berbagai pihak, termasuk pemerintah daerah, tenaga medis, dan masyarakat. “Stunting bukan hanya masalah kesehatan, tetapi juga menyangkut kualitas sumber daya manusia di masa depan. Oleh karena itu, Komisi IV DPRD Kabupaten Kuningan berkomitmen untuk mendukung penuh segala program yang bertujuan untuk menekan angka stunting, khususnya di wilayah-wilayah yang membutuhkan perhatian lebih,” jelasnya.
“Kami mencatat bahwa data stunting di Kecamatan Cigandamekar memerlukan perhatian khusus. Ini menjadi indikator bahwa upaya penanganan harus terus ditingkatkan, baik melalui edukasi, pemberian gizi, maupun pengawasan berkelanjutan,” ujar Yaya, S.E. saat berdiskusi dengan pihak Puskesmas dan Dinas Kesehatan.
Yaya sebagai Wakil Ketua Komisi IV DPRD Kuningan menegaskan bahwa pihaknya akan terus mengawasi perkembangan penanganan stunting di Kabupaten Kuningan. Kunjungan ini merupakan salah satu langkah konkret DPRD dalam memastikan generasi masa depan Kuningan tumbuh sehat, cerdas, dan berdaya saing tinggi.tambahnya
Hj. Siti Mahmudah, M.Pd., menambahkan bahwa data akurat sangat penting untuk menyusun strategi penanganan yang tepat sasaran. “Kami berharap melalui monitoring ini, pemerintah daerah bisa memiliki gambaran yang jelas mengenai kondisi stunting di Kuningan sehingga dapat mengambil langkah-langkah yang efektif,” ujarnya.
Dengan kolaborasi dan komitmen yang kuat, diharapkan angka stunting di Kabupaten Kuningan bisa ditekan secara signifikan, sehingga anak-anak Kuningan dapat tumbuh optimal dan siap menghadapi masa depan.